ANTISIPASI LONJAKAN KASUS INFLUENZA H1N1 DI WILAYAH KERJA

Situasi penyakit Flu Burung atau Avian Influenza yang disebabkan oleh Virus H5N1 dan Flu Baru H1N1 di Indonesia pada saat ini memerlukan perhatian yang serius, karena sejauh ini dunia belum mampu mengatasi penyebaran secara efektif. Yang perlu menjadi perhatian adalah adanya kemungkinan terjadinya mutasi dari kedua virus tersebut, yang dapat memicu terjadinya pandemi. Pandemi influenza ini akan menyebabkan banyak orang jatuh sakit, bahkan jatuhnya korban jiwa dalam jumlah besar.

World Health Organization (WHO) pada tanggal 11 Juni 2009 telah menyatakan pandemi global pada fase 6 atau fase terakhir dimana dinyatakan bahwa pandemi influenza tersebut telah menyebar ke 5 regional wilayah dunia. Keadaan ini mengindikasikan bahwa seluruh negara termasuk Indonesia harus mengaktifkan rencana persiapan pandemik sebagai wabah penyakit global.

Data terakhir WHO sampai 30 Agustus 2009 kasus Flu Baru N1H1 telah menyebar di 179 negara dan territorial dengan jumlah penderita seluruhnya 254.206 orang dengan 2.837 kematian (1,11%). Sedangkan di Indonesia dilaporkan oleh 25 provinsi sampai pada tanggal 2 September 2009 dengan jumlah penderita 1.097 kasus konfirmasi dengan 10 kematian. Sehubungan dengan hal tersebut Departemen Kesehatan telah mengeluarkan Langkah-Langkah Kesiagaan Menghadapi Perkembangan Kasus Flu Baru agar Institusi kesehatan di Propinsi dan Kabupaten / Kota serta Unit Pelaksana Teknis (UPT), antara lain :

  1. Surveilans Epidemiologi

  2. Uji Pemerikasaan Laboratorium Konfirmasi Influenza A Baru (H1N1)

  3. Melakukan Tatalaksana Kasus

  4. Terapi Antiviral

  5. Perawatan di rumah bagi pasien yang sakit ringan atupun sesudah pulang rawat inap, yaitu:

  • Tetap tinggal di rumah, hindari berpergian ke tempat–tempat umum.

  • Obat Oseltamivir yang diberikan dokter harus dihabiskan dan diminum sesuai aturan

  • Gunakan masker jika berbicara dengan orang lain

  • Selalu cuci tangan sesudah bersin dan batuk

  • Buang tissue/masker bekas ke tempat sampah tertutup

  • Batasi kunjungan tamu di rumah

  • Konsumsi makanan bergizi

  • Banyak minum air putih

  • Istirahat tidur yang cukup

  • Jika terjadi peningkatan suhu tubuh, batuk dan sesak napas, segera kembali ke rumah sakit.

6. Peningkatan KIE pada masyarakat

  • Cara penularan, pencegahan penularan penyakit influenza dengan menerapkan PHBS,

  • Penderita kasus ringan maupun kasus pulang rawat dari rumah sakit diberi konseling agar tetap tinggal di rumah,

  • Peningkatan kewaspadaan para tenaga kesehatan terhadap penderita yang memiliki risiko,

  • Sekolah, pondok pesantren dan asrama agar mewaspadai adanya klaster kasus maupun langkah penanggulangannya termasuk langkah memisahkan penderita dari yang sehat.

    Bersama–sama RS Rujukan, RS Umum Daerah, RS Swasta agar menyiagakan jejaring kerja dan jejaring dukungan sumber daya dalam mengantisipasi lonjakan kasus yang perlu dirawat.

Untuk memperoleh dukungan sumberdaya dalam mengantisipasi lonjakan kasus Influenza A H1N1 di Pintu Masuk Negara, khususnya di wilayah pelabuhan Tanjung Priok dan Wilayah Kerja Kantor Kesehatan Pelabuhan(KKP) Kelas I Tanjung Priok maka pertemuan – pertemuan jejaring kerja telah dilaksanakan secara intensif. Penyelenggaraan pertemuan jejaring kerja dan kemitraan yang diselenggarakan pada wilayah kerja KKP Kelas I Tanjung Priok ini dilakukan di Wilayah Kerja Pelabuhan Sunda Kelapa, Muara Baru, Marunda, Muara Angke dan Kalibaru.

Pertemuan jejaring kerja dalam mengantisipasi lonjakan kasus Influenza A H1N1 di Wilayah Kerja Pelabuhan Sunda Kelapa dilaksanakan pada tahun 2009 yang diikuti oleh seluruh stake holder terkait di Pelabuhan Sunda Kelapa. Beberapa foto – foto penyelenggaraan pertemuan tersebut, disajikan dibawah ini :

Pertemuan jejaring kerja dalam mengantisipasi lonjakan kasus Influenza A H1N1 di Wilayah Kerja Pelabuhan Muara Baru dilaksanakan pada tahun 2009 yang diikuti oleh seluruh stake holder terkait di Pelabuhan Muara Baru. Beberapa foto – foto penyelenggaraan pertemuan tersebut, disajikan dibawah ini.

Pertemuan jejaring kerja dalam mengantisipasi lonjakan kasus Influenza A H1N1 di Wilayah Kerja Pelabuhan Marunda dilaksanakan pada tahun 2009 yang diikuti oleh seluruh stake holder terkait di Pelabuhan Marunda. Beberapa foto – foto penyelenggaraan pertemuan tersebut, disajikan dibawah ini.

Pertemuan jejaring kerja pada tahun 2009 dalam mengantisipasi lonjakan kasus Influenza A H1N1 ini juga dilaksanakan di Wilayah Kerja Pelabuhan Muara Angke dan Wilayah Kerja Pelabuhan Kalibaru yang diikuti oleh seluruh stake holder terkait. (RBAW)

Bersama–sama RS Rujukan, RS Umum Daerah, RS Swasta agar menyiagakan jejaring kerja dan jejaring dukungan sumber daya dalam mengantisipasi lonjakan kasus yang perlu dirawat. Untuk memperoleh dukungan sumberdaya dalam mengantisipasi lonjakan kasus Influenza A H1N1 di Pintu Masuk Negara, khususnya di wilayah pelabuhan Tanjung Priok dan Wilayah Kerja Kantor Kesehatan Pelabuhan(KKP) Kelas I Tanjung Priok maka pertemuan – pertemuan jejaring kerja telah dilaksanakan secara intensif. Penyelenggaraan pertemuan jejaring kerja dan kemitraan yang diselenggarakan pada wilayah kerja KKP Kelas I Tanjung Priok ini dilakukan di Wilayah Kerja Pelabuhan Sunda Kelapa, Muara Baru, Marunda, Muara Angke dan Kalibaru.

Pertemuan jejaring kerja dalam mengantisipasi lonjakan kasus Influenza A H1N1 di Wilayah Kerja Pelabuhan Sunda Kelapa dilaksanakan pada tahun 2009 yang diikuti oleh seluruh stake holder terkait di Pelabuhan Sunda Kelapa. Beberapa foto – foto penyelenggaraan pertemuan tersebut, disajikan dibawah ini.

Pertemuan jejaring kerja dalam mengantisipasi lonjakan kasus Influenza A H1N1 di Wilayah Kerja Pelabuhan Muara Baru dilaksanakan pada tahun 2009 yang diikuti oleh seluruh stake holder terkait di Pelabuhan Muara Baru. Beberapa foto – foto penyelenggaraan pertemuan tersebut, disajikan dibawah ini.

Pertemuan jejaring kerja dalam mengantisipasi lonjakan kasus Influenza A H1N1 di Wilayah Kerja Pelabuhan Marunda dilaksanakan pada tahun 2009 yang diikuti oleh seluruh stake holder terkait di Pelabuhan Marunda. Beberapa foto – foto penyelenggaraan pertemuan tersebut, disajikan dibawah ini.

Pertemuan jejaring kerja pada tahun 2009 dalam mengantisipasi lonjakan kasus Influenza A H1N1 ini juga dilaksanakan di Wilayah Kerja Pelabuhan Muara Angke dan Wilayah Kerja Pelabuhan Kalibaru yang diikuti oleh seluruh stake holder terkait. (Kepala Bidang Pengendalian Karantina dan Surveilans Epidemiologi, Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I Tanjung Priok, 2009).@ admin

Rapat Koordinasi Kekarantinaan di Wilayah Kerja Marunda

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Download Ajah

Bendera Fumigasi Kapal

Name Tag di Lingkungan Kementerian Kesehatan