Kuliner

Kadaharan atau makanan dalam bahasa indonesia, tidak akan lepas dari kehidupan manusia, sepanjang manusia punya nyawa dan dapat makan maka diperlukan asupan gizi berupa makanan termasuk minuman.
Banyak makanan kuliner yang tersesbar dipelosok negeri, salah satunya dari tatar sunda di Kabupaten Kuningan Jawa Barat, inilah ulasanya :
CUING Kunngan
Cuing bukan cingcau, kenapa ? karena cuing bukanlah cingcau. Perbedaan pohon dan daun bisa dikatakan berbeda dari beberapa ciri. Jika Cingcau memiliki daun lebar dan tebal sedangkan Cuing tidak lebar dan tipis sedangkan dari pohon Cingcau tidak merabat sedangkan cuing merambat. Soal rasa jika pernah merasakan Cuing maka rasa cingcau jauh berbeda. Mungkin yang sama adalah cara membuat agar klorofil daun bisa terurai menjadikan cairan kental seperti jeli atau agar agar.
Kami di Kuningan Jawa Barat mengenalnya CUING, yang bisa didapat dari penjual cuing yang berkeliling mulai jam 08.00 atau jam 09.00 wib. Penjual cuing dengan ciri khas tersendiri yaitu ibu ibu dengan membawa boboko berisi cuing dan penututupnya memiliki multifungsi sebagai meletakan mangkok, tempat gula merah dan santan, cara membawa bobokonya pun terbilang unik di "suhun" atau diletakan di atas kepala.  Baca lebih banyak ....
HUTJAP Kuningan
Anda orang Kuningan asli atau punya menantu/istri/suami orang Kuningan ? tidak aneh mendengar kalimat " HUCAP" . Nah bagaimana jika anda adalah tamu baru ke Kuningan, pastinya bertanya tanya apa binatang apa HUCAP. Sejarahnya penulis tidak tahu pada jaman siapa HUCAP tercipta dan pembuat racikannya pun NN. HUCAP adalah kepanjang dari Tahu Kecap, merupakan makanan yang tediri dari tahu yang digoreng dan diberi bumbu kacang yang di ulek dan digoreng / dimasak. Baca lebih lengkap ....



TAHU LAMPING
Tahu Kuningan
Jika Anda sempat berkunjung ke Kota Kuningan Jawa Barat atau ” terpaksa ” lewat jalur alternatif melalui Kota Kuningan. Sebaiknya Anda singgah untuk merasakan gurihnya tahu kuningan. Yang membedakan dengan Tahu Sumedang adalah terletak pada isi tengahnya, jika Tahu Sumedang tengahnya “bolong” maka tahu Kuningan tengahnya “padat”.  Baca lebih lengkap .....





Hanca baraya ..............

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Download Ajah

Bendera Fumigasi Kapal

sarat makna lagu Emka 9